Selasa, 05 Januari 2010

Jadi tu anak siapa...??



Aku pernah denger cerita ini tapi dah lama banget, lupa-lupa inget, jadi menurut versiku aja deh. Di satu desa sangat terpencil dan terisolir, datanglah seorang backpacker berkulit putih, seorang petualang urakan. Masuk ke desa itu, sebuah desa kulit hitam, kebetulan kepala desanya juga bengal dan urakan, istrinya 6 ! So, ketemuan, langsung cocok lah mereka, dan sang backpacker pun gak minat lagi berpetualang, sukanya menggembalakan kambing dari pagi, seharian, dan malam dimasukkan ke kandang samping rumah kepala desa.

Suatu hari, ketika sang backpacker lagi enak-enak bersandar di bawah pohon sambil menunggui kambing-kambing itu makan rumput, datanglah si kepala desa, penuh emosi, mukanya yang hitang makin hitam aja, dan langsung mendamprat si backpacker.
“He, keparattt ..!!! ^*?#!??*#^*^%#% kauu ya !!! Mau mati kau!! Kau apakan istriku?? Barusan istriku melahirkan, kenapa bayinya berkulit putih, hah?! Kau tau, di rumah tidak ada yang kulit putih, kulit hitam semua!! Cuma kau !!”

Si backpacker terkejut, dia mikir kenapa waktu itu gak pakai kondom (mank ada kondom di situ? :p). Tapi dasar bengal, masih aja dia cari-cari sembarang alasan untuk berkelit. Tiba-tiba seekor kambing hitam berlari melintas di depan dia. Nah, ini dia, pikirnya.
“Eittzz..tunggu dulu boz! Jangan langsung marah-marah gitu. Coba liat kambing hitam itu,” katanya sambil menunjuk. “ Liat, dia juga bisa hitam kan padahal kambing-kambing lainnya putih. Coba katakan, bagaimana itu bisa terjadi?”


Eh, di luar dugaan, kemarahan si kepala desa langsung surut. Agak lama kemudian baru dia bilang.
“Hm..baiklah, kita sepakat. Aku nggak akan ngungkit-ungkit lagi bayiku..tapi kamu jangan mengungkit-ungkit masalah anak kambing hitam itu di depan istriku ya..” katanya dengan suara pelan, gak ingin didengar orang lain.


Di keluarga, pastilah golongan darah anak menurun dari orang tuanya. Kalau ayah O, ibu A, kita mikirnya anak nantinya O atau A. Kalau ibu O, ayah O kita juga mikirnya tentulah anak O. Gimana kalau ayah O, ibu O …. Anak A??


Yah, jangan buru-buru emosi dulu, langsung judge. Karena itu bisa terjadi. Sebetulnya untuk golongan darah tu ditentukan oleh 2 penyusun, sederhanaya kerangka dan material uniknya.

Jadi misal golongan darah A, disusun oleh kerangka H dan material A. Golongan darah B disusun oleh kerangka H dan material B. Nah, golongan darah O hanya punya kerangka H, nggak punya material A ataupun B. Tapi ada golongan darah O, yang disebut O Bombay, dia mank nggak punya gen H, jadi gak bisa bikin kerangka H, walaupun punya material A atau B. So, walau banyak material A misalnya, tapi gak bisa bikin kerangka H, ya tetap A-nya gak muncul, jadinya dia golongan darah O. Kalau, misalnya, orang ini kawin dengan O yang cuma punya kerangka H, lengkaplah. Si O menurunkan kerangkan H-nya, sedangkan O Bombay menurunkan material A-nya, jadinya si anak A.

Tapi kalau orang tua bener-bener O dengan O ?

12 komentar:

Unknown mengatakan...

wah, berarti tuh kepala desa sering ngawinin kambing ya? ha ha ha...ngeri bener.

None mengatakan...

hahahah, ngga mau ngaku malah nyari kambing hitam, mungkin gara gara kisah ini kli yah, kambing hitam thu awalnya, hahahah..
thu kepala desa kok mau aja di boongin;)),
emngnya thu anak sioapa sih mas, [bisikin dunk, anak kambing apa anak orang kulit putih itu ;))] [?]

LINGKAR CINCIN mengatakan...

MENDING TES GOLONGAN DARAH ATAU DNA...
SALAM KENAL

reni mengatakan...

Kasihan tuh kambing jadi korban si Kepala Desa... hehehe. Beruntunglah si backpacker lolos dari amukan kepala desa... :D

Hendriawanz mengatakan...

mb fanny
untung cuma cerita mb :)

Hendriawanz mengatakan...

mb inuel
hhwaaaa...jangan tanya aku mb..hahaha

Hendriawanz mengatakan...

Lingkar Cincin
Jawaban serius : kalau misal si backpacker gol O Bombay, istri kades gol O, trus anak gol A, dan dia gak ngaku kalau O Bombay, ngakunya O saja, maka dia masih bisa berkelit, " Na itu, bayinya A. Berarti bukan bayiku dong. Kan O dengan O, anak yang lahir pasti O juga."
Analisis DNA harus ke Rumah Sakit Pusat, rumit, mahal. Tp betul, ada usaha ada jalan.

Jawaban nggak serius: weh, nanti yang dia ambil darah kambingnya lagi..lolos dh hehehe

Salam kenal juga :D

Hendriawanz mengatakan...

mb Reni
Yah, semoga tidak terjadi di dunia nyata. Eh, jadi ingat, harus kubilang ini oknum,karena beberapa waktu lalu aku jg jadi backpacker ..:p

Anonim mengatakan...

hahaha...
waw mas, saya malah lucu liat comentnya hahaha
kepala desa dan kambing hitam...hemmm judul novel bagus yah hehehe

Hendriawanz mengatakan...

iya mas, dari cerita lah, salah salah satunya kita belajar tentang hidup..hehe

None mengatakan...

ngga nulis lagi hari ini ?

klo yang ini aku tany ama mas dunk, kan adminnya :D

Hendriawanz mengatakan...

ada tu, di atas :D
tadi sudah mau upload, tapi ada satu..eh dua hal yang harus dikerjakan, dan nggak bisa kemana2 sebelum jamnya habis..hehe