Senin, 01 Maret 2010

Berbeda arah

Ada 5 orang pencari bakat dari 5 universitas sedang mendatangi sebuah SMA untuk “berburu” murid yang akan dididik menjadi atlet handal panjat tebing. Kepada mereka diperlihatkan sebuah foto. Foto tersebut memperlihatkan 10 atlet andalan SMA yang sedang bertanding, memanjat tebing yang tinggi dan curam, tingginya kurang lebih 15 meter. Semua dengan posisi memegang tali, dengan ketinggian yang berbeda-beda, ada yang tingginya 4 meter, 6 meter, 8 meter, 10 meter, bahkan ada yang 12 meter. Hampir sampai puncak. Begitu diperlihatkan foto tersebut, para pencari bakat langsung berebut menanyakan nama dan kelas murid yang memanjat paling tinggi tersebut, yaitu yang 12 meter. Selanjutnya, seperti berlomba, mereka berlari ke kelas yang dimaksud, menemui murid tersebut dan berebut untuk mendapatkannya.

Adu mulut antar mereka pun terjadilah, akhirnya seorang pencari bakat berhasil mendapatkannya, dengan argumentasi, dia yang berlari paling cepat dan sampai ke kelas tersebut. Begitulah, 1 pencari bakat sudah mendapatkan hasil, maka tanpa membuang waktu para pencari bakat lainnya segera berhamburan, berlari dan berlomba mendapatkan murid yang memanjat 10 meter.

Namun di antara para pencari bakat, tersebut, ada yang 1 orang yang tidak ikut berebut dari awal. Dia malah mendatangi kelas dari murid yang memanjat 4 meter. Begitulah, berturut-turut, mereka yang berebut telah mendapatkan muridnya masing-masing.

Ketika mereka kembali berkumpul untuk mengurus dokumen perekrutan, tak pelak semua heran dengan 1 orang yang memilih murid yang memanjat paling rendah, 4 meter.
“ Nih lihat, usahaku. Aku yang paling cepat berlari di kelas tadi, maka aku berhak pula mendapat yang paling cepat,” kata pencari bakat yang berhasil merekrut murid yang memanjat 12 meter, dengan sombongnya.
“Naaa…kami berlari-lari saling berebut..kenapa kamu nggak ikut-ikutan, malah milih anak yang memanjat 4 meter itu?” tanya para pencari bakat yang lainnya sambil menatap heran.

“Iya sih, 4 meter itu rendah banget, jelas kalah sama 12 meter. Tapi, walaupun kita mencari yang tercepat, ukurannya kan bukan berapa meter dari tanah. Tadi aku tanya lebih lanjut ke bapak yang pegang foto itu, ternyata memang semua memanjat naik, kecuali yang 4 meter itu, dia lagi turun…karena sudah sampai puncak.”

“Haahhh..???” seru mereka hampir serempak.

Yah...sekedar cerita ringan. Ohya, di kesempatan ini juga mau majang award, yang ini dari sobatku Elpa :



Dan yang berikut dari sobatku,Reygha's Mum , ini dia



Wah, terima kasih sekali buat sobat-sobatku, atas award-nya. Good luck to you all :)

21 komentar:

ceritatugu mengatakan...

inyong manjat yang satu meter aja,
selamat atas awardnya

Amdhas mengatakan...

aduh panjat-memanjat..saya takut ketinggian bang..

Dimas mengatakan...

cerita yg menarik, dapet ide darimana sih ? bikin buku aja udah, pasti laris...
link sobat sudah saya pasang..

Thariq mengatakan...

hahahaha.....
bener2 dah...ada cerita di bali foto...

ellysuryani mengatakan...

Hehehe, yang mmeilih no.4 ternyata lebih jeli dari yang lain. Selamat atas award-awardnya sobat.

Seputar-Internet mengatakan...

selamat Sobat atas awardnya...


hebat tuh yg nomer 4...ternyata lagi turun..hehehehe...

catatan kecilku mengatakan...

Hehe, begitulah... sekali lagi aku 'diingatkan' bahwa sebelum mengambil keputusan harus mengumpulkan informasi dulu sebanyak-2nya.
Nice post as usual...!

the others... mengatakan...

Award-2 yg keren didahului dg cerita yg tak kalah keren.
Sebuah pelajaran di pagi hari. Thanks ya

elpa mengatakan...

makasih udah majang awardnya
ketinggian uh ngeri ngebayangin jatuh gubrakkkk

mocca_chi mengatakan...

wuakakak ceritanya keren bgttt. kerennnnn benerrr

REYGHA's mum mengatakan...

Ceritanya dalem banget ya....dapet ilham darimana si Hend...btw thanks ya udah dipajang awardnya.

Fanda Classiclit mengatakan...

hehehe...ada2 aja. Makanya jangan hanya melihat angka2 saja, tapi lebih ke kualitas.
Selamat ya awardnya!

U-marr mengatakan...

wah, cerdik banget tuh anak. :D
selamat yah mas awardnya. :D

Unknown mengatakan...

he he he..bisa aja. selamat awardnya ya

darahbiroe mengatakan...

waduw panen award nuy ceritanya heheh sukses yaw atas awardna

berkunjung dan ditunggu kunjungan baliknya makasih
salam blogger
:D

Elsa mengatakan...

wah aku juga dapet tuh dari ELPA. ulang tahunnya Blogger bertuah.
hebat ya mereka?? bisa kompak gitu... jadi ngiri banget.

hehehhee sorry komennya gak sesuai sama postingan. melenceng ya??
hehehheheeee

richo mengatakan...

menyesuaikan dg kemampuan biar cpt mencapai tujuan gt ya bro......

a-chen mengatakan...

hahahahahah, mencari bakat ternyata susah2 gampang yak, harus nanya2 dulu... :-)

buwel mengatakan...

memang lebih bail konfirmasi dulu ya... ;-)

Nanang mengatakan...

Kita sering salah menentukan pilihan karena hanya melihat tampilan.

Nyunz mengatakan...

hihihii, aku thu orangnya, masak ngga tau, hahahah